BERITA

  • Tim Tari pun Juara Nasional

    Tim Tari pun Juara Nasional

    humas smatt - Tidak henti-hentinya SMAN Titian Teras Jambi mengukir prestasi membanggakan. Sekolah binaan Dinas Pendidikan Provinsi Jambi ini telah meraih juara ke-3 Tari Kreasi Nusantara di ajang Olimpiade Pariwisata V tahun 2016 yang diselenggarakan oleh Universitas Gajah Mada (UGM) Jogyakarta, yang diikuti lebih 500 tim tari seluruh Indonesia.


    Kepala SMAN Titian Teras Jambi Drs. Teguh merasa bersyukur dan bangga atas prestasi yang telah dicapai siswanya. Peserta didik kita telah mampu meraih peringkat ketiga lomba Olimpiade Pariwisata cabang Tari Kreasi Nusantara yang diselenggarakan oleh Program Studi Diploma Tiga (D3) Kepariwisataan UGM Jogyakarta, diikuti lebih dari 500 tim tari dari seluruh nusantara, berlangsung pada tanggal 5 November 2016 lalu, ujar Teguh.

    Guru pembimbing seni tari SMAN Titian Teras, Sisca Tristanti, SPd menuturkan bahwa seleksi awal lomba ini dengan mengirimkan video penampilan tari secara online kepada panitia untuk menentukan tim mana yang dipilih panitia untuk tampil pada putaran final di UGM. Alhamdulillah tim SMAN Titian Teras lulus, dan akhirnya mampu meraih juara ketiga. Bangga sekali dan bersyukur, karena tim kita satu-satunya utusan dari pulau sumatera, cerita Sisca.


    Judul tari asal SMAN Titian Teras adalah Tari Negeri Pusako, menceritakan tentang sikap masyarakat Jambi dalam menghadapi arus globalisasi yang terus berkembang. Sikap tersebut disimbolkan dengan properti payung dan selendang serta gerakan tari yang melambangkan hal tersebut. Tim tari SMAN Titian Teras empat orang yaitu Dhiya’ Iftina Lazuardi, Dea Ananda, Julia Halimah dan Prima Zanti Alifah semuanya kelas XII MIPA, dan Sisca Tristanti SPd sebagai guru pembimbing. Dengan prestasi ini keempat siswa SMAN Titian Teras ini mendapat undangan khusus untuk kuliah di Prodi D3 Kepariwisataan UGM tanpa tes, Sisca menyudahi. (ne/ss)

KOMENTAR

BERITA LAINNYA

Indeks